FIFA selidiki penghentian laga Brazil vs Argentina

Informasi itu akan dianalisis oleh badan disiplin yang kompeten dan keputusan akan diambil pada waktunya nanti

Jakarta (ANTARA) - FIFA menyelidiki penundaan laga kualifikasi Piala Dunia antara Argentina dan Brazil di mana Presiden FIFA Gianni Infantino menyebut peristiwa itu "gila" sedangkan Tottenham Hotspur akan mengambil tindakan disipliner terhadap para pemain asal Argentina mereka.

Otoritas kesehatan Brazil masuk lapangan Minggu setelah menuduh empat pemain Liga Premier asal Argentina melanggar aturan karantina COVID-19 di negara itu.

Penjaga gawang Aston Villa Emiliano Martinez dan duo Tottenham Cristian Romero serta Giovani Lo Celso sedang berada di lapangan Neo Quimica Arena sebagai bagian dari susunan pemain Argentina ketika pada petugas dinas kesehatan Anvisa di Brazil masuk lapangan untuk menghentikan pertandingan itu sekitar lima menit setelah kickoff.

Baca juga: Argentina dan Aston Villa beda pendapat soal kualifikasi Piala Dunia

Gelandang Aston Villa Emiliano Buendia juga baru datang dari Inggris namun berada di tribun penonton.

Anvisa menyatakan aturan Brazil menjelaskan bahwa pendatang asal Inggris, Afrika Selatan atau India dilarang masuk Brazil selama 14 hari kecuali mereka warga negara Brazil atau bertempat tinggal permanen di Brazil.

FIFA mengaku sudah mendapatkan laporan dari ofisial pertandingan itu dan sedang mengumpulkan informasi lebih jauh lagi.

Baca juga: Laga Brazil vs Argentina dihentikan otoritas kesehatan

"Informasi itu akan dianalisis oleh badan disiplin yang kompeten dan keputusan akan diambil pada waktunya nanti," kata FIFA seperti dikutip Reuters.

Dalam pidato video kepada majelis umum Asosiasi Klub Eropa, Infantino menyebut situasi itu sebagai pengingat untuk kesulitan yang dihadapi organisasi ini selama pandemi.

“Kami sudah melihat apa yang terjadi pada pertandingan antara Brazil dan Argentina, dua tim terhebat di Amerika Selatan. Ofisial, polisi, petugas keamanan memasuki lapangan setelah beberapa menit pertandingan baru saja mulai, untuk menyingkirkan sejumlah pemain, ini gila tapi kami mesti menghadapi tantangan-tantangan ini, masalah-masalah yang muncul selama krisis COVID," kata Infantino.
 

Pelatih timnas Argentina Lionel Lionel Scaloni (kedua kiri) menenangkan kedua anak asuhnya Marcos Acuna (kedua kanan) dan Nicolas Otamend (kanan) yang berdebat dengan seorang ofisial pertandingan usai laga kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Amerika Selatan antara Brasil dan Argentina dihentikan di Stadion Arena Corinthians, Sao Paulo, Brasil, Minggu (5/9/2021). Anvisa, otoritas kesehatan di Brasil menyebut ada pelanggaran protokol kesehatan COVID-19 oleh sejumlah pemain timnas Argentina sehingga terpaksa menghentikan laga yang tengah berjalan. ANTARA FOTO/REUTERS/Amanda Perobelli/wsj.
Baca juga: Hadapi Brazil di kualifikasi Piala Dunia, Argentina panggil Messi lagi

Alejandro Martinez, saudara laki-laki Emiliano, mengatakan para pemain akan terbang dari Argentina ke Kroasia Senin malam untuk menghindari wajib karantina hotel selama sepuluh hari saat kembali ke Inggris yang masuk daftar merah.

"Mereka akan pergi ke Kroasia untuk menjalani karantina di sana dan kemudian menuju Inggris," kata Alejandro kepada stasiun radio La Oral Deportiva. "Itu kondisi yang sudah dirancang Aston Villa."

Para pemain Tottenham ini melakukan perjalanan demi pertandingan itu tanpa seizin klub mereka dan situs web football.london menyebut kedua pemain diperkirakan bakal didenda begitu kembali ke Inggris.

Baca juga: Jerman lanjutkan awal sempurna bersama Hansi Flick saat gulung Armenia
Baca juga: Spanyol kembali ke jalur kemenangan saat hancurkan Georgia 4-0
Baca juga: Italia ditahan imbang Swiss tapi cetak rekor nirkalah internasional

Pewarta: Jafar M Sidik
Editor: Junaydi Suswanto
COPYRIGHT © ANTARA 2021

Belum ada Komentar untuk "FIFA selidiki penghentian laga Brazil vs Argentina"

Posting Komentar