Klasemen Sementara Arema FC Setelah Menang 1-2 Atas Madura United Singo Edan Naik Ke Posisi 3 Besar
SURYAMALANG.COM, MALANG - Arema FC berhasil menembus posisi tiga besar klasemen Liga 1 2021, usai mengalahkan Madura United dengan skor 1-2, Senin (1/11/2021) malam.
Bertempat di Stadion Sultan Agung Bantul Yogyakarta dalam laga pekan ke-10 Liga 1, Arema FC berhasil menambah tiga poin, sehingga kini mengemas 19 poin dan berada di posisi ketiga, setelah sebelumnya berada di posisi keempat klasemen Liga 1.
Jumlah poin yang dimiliki Arema FC sama dengan PSIS Semarang, namun Arema FC unggul jumlah gol.
Sedangkan pada posisi puncak ditempati Bhayangkara FC dengan 25 poin, disusul Persib Bandung dengan 22 poin.
Sementara itu, akibat kekalahan ini Madura United berada di posisi 12 klasemen dengan 11 poin.
"Kami sangat bersyukur atas hasil ini. Pemain tampil maksimal dan mereka tak kenal lelah sejak awal babak hingga akhirnya dipenghujung babak bisa menambah skor dan menang," kata Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida, Senin (1/11/2021).
Arema FC unggul 1-2 atas Madura United lewat gol Rizky Dwi dan Kushedya Hari Yudo.
Gol pertama Arema FC dicetak menit-49 oleh Kushedya Hari Yudo setelah mendapat umpan dari Carlos Fortes.
Namun tak perlu waktu lama bagi Madura United untuk membalas gol yang dicetak Singo Edan.
Pada menit-51 lewat umpan lambung David Laly, Rafael Da Silva berhasil membawa Madura United menyamakan skor menjadi 1-1.
Belum ada Komentar untuk "Klasemen Sementara Arema FC Setelah Menang 1-2 Atas Madura United Singo Edan Naik Ke Posisi 3 Besar"
Posting Komentar